Sunday, January 15, 2012

5 TEMPAT WISATA BELANJA DUNIA




Orchard Road, Singapura
Orchard road di singapura menempati tempat pertama sebagai tempat belanja terbaik. menurut survei tersebut, orchard road memiliki trotoar yang luas dan bersih serta toko-toko yang beragam. Namun menjelajahi orchard road tidak dapat dilakukan dalam satu hari karena di jalan ini terdapat 22 shopping mall dan enam departement store.





Avenue de la Liberte, Luxembourg
Tempat ini menempati peringkat kedua sebagai tempat belanja terbaik di dunia karena atmosfirnya yang sempurna, serta banyak ruang. meskipun ramai, pengunjungnya tidak perlu berdesak-desakan.




Bagdad Avenue, Istanbul, Turki
Tempat belanja ini menempati peringkat ketiga karena penampilannya yang menarik, dengan area penuh taman bunga, serta penjual air dan taksi-taksi yang rapi. Di sini juga dapat ditemukan kopi asli turki yang lezat, di antara deretan-deretan kafe kopi di sekitar pusat perbelanjaan ini.




PC Hoofstraat, Amsterdam
Distrik pc hoofstraat ini terkenal dengan keramahan dan atmosfir tokonya yang mengundang pengunjung untuk belanja. staf-stafnya juga terkenal ramah terhadap semua kalangan pengunjung.



Oscar Freire, Sao Paolo, Brasil
Masyarakat brasil adalah salah satu penduduk paling ramah di dunia. Tak mengherankan bila pusat perbelanjaan di salah satu kota di brasil ini menempati posisi kelima. Pusat perbelanjaan ini memiliki staf yang ramah dan mengundang pengunjung untuk masuk dan berbelanja.

0 comments:

Post a Comment

Template by:

Free Blog Templates